Merah Putih Berkibar di Bawah Laut Perairan Sumbawa Barat

Menu

Mode Gelap

SUMBAWA BARAT · 19 Agu 2019

Merah Putih Berkibar di Bawah Laut Perairan Sumbawa Barat


Seorang Penyelam PTAMNT mengibarkan bendera merah putih memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-74 di bawah laut perairan Teluk Benete. Perbesar

Seorang Penyelam PTAMNT mengibarkan bendera merah putih memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-74 di bawah laut perairan Teluk Benete.

Maluk, KOBAR – PT Amman Mineral Nusa Tenggara (PTAMNT), perusahaan nasional operator tambang tembaga dan emas di Batu Hijau, Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), meyakini bahwa bukan hanya daratan dan isi perutnya yang merupakan kekayaan negara ini yang mesti dikelola untuk kemakmuran rakyat, tapi laut dan isinya mesti dikelola dan dilestarikan untuk kemakmuran rakyat Indonesia. Sebagai wujud tanda kecintaan atas tanah air mereka, puluhan karyawan PTAMNT melakukan upacara pengibaran bendera merah putih di bawah laut perairan Teluk Benete, KSB.

Kegiatan ini merupakan  rangkaian kegiatan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74 di wilayah proyek Tambang Batu Hijau. Pada kesempatan yang sama, para penyelam yang tergabung dalam Sumbawa Diving Club dan terdiri dari karyawan PTAMNT dan mitra bisnis ini juga melakukan pemantauan terumbu karang buatan yang telah ditempatkan PTAMNT di Teluk Benete.

Sebanyak 27 penyelam PTAMNT dan mitra bisnis dengan hidmat mengikuti pengibaran bendera merah putih Hari Kemerdekaan RI ke-74 di bawah laut perairan teluk Benete.

“Melalui kegiatan pengibaran bendera di bawah laut ini kami ingin menunjukkan betapa Indonesia memiliki keindahan dan kekayaan laut yang harus selalu kita jaga dan lestarikan, termasuk beragam biota laut yang ada di dalamnya,” kata Anita Avianty, Head of Corporate Communications PTAMNT.

Anita menambahkan, bahwa Teluk Benete yang menjadi lokasi penyelaman adalah wilayah dimana PTAMNT menempatkan terumbu karang buatan sebagai upaya untuk melakukan program konservasi laut.

“Di sekitar Perairan Benete terdapat pelabuhan pengapalan khusus dan pelabuhan umum yang melayani para karyawan maupun penumpang umum. Penempatan terumbu karang buatan di perairan diharapkan akan membantu kelestarian terumbu karang yang ada di wilayah perairan,” beber Anita.

Menurut Anita, hingga saat ini PTAMNT telah menempatkan lebih dari 2.000 terumbu karang buatan yang tersebar di beberapa lokasi perairan di Sumbawa Barat. Sebanyak 1.488 terumbu karang buatan telah ditempatkan di perairan Benete, sedangkan selebihnya disebar di Teluk Maluk, Teluk Lawar, dan Gili Kenawa. Hasil pemantauan perusahaan, menunjukkan bahwa terumbu karang buatan telah dijadikan pemijahan, penempelan organisme laut, serta tempat berlindung dan mencari makan dari spesies-spesies ikan.

Selain upacara pengibaran bendera di bawah laut, PTAMNT juga menyelenggarakan upacara bendera di Lapangan bola Townsite, Batu Hijau. Upacara dipimpin oleh Direktur Jenderal Mineral dan Batu Bara (Minerba) RI, Ir Bambang Gatot Ariyono MM, yang mengenakan sapu kepala dan kain adat Sumbawa, diikuti oleh peserta upacara yang terdiri dari karyawan PTAMNT dan mitra kerja yang mengenakan baju adat dari berbagai daerah di Indonesia.

Direktur Jenderal Mineral dan Batubara (Minerba) RI, Ir Bambang Gatot Ariyono MM, saat menjadi Inspektur Upacara Bendera memperingati Hari Kemerdekaan RI ke – 74 di PT Amman Mineral Nusa Tenggara.

Berbagai lomba juga telah digelar untuk menambah kemeriaahan peringatan HUT RI ke-74, seperti donor darah, fun run, dan berbagai macam pertandingan olah raga yang diikuti oleh para karyawan dan mitra bisnis PTAMNT.

Untuk diketahui, PTAMNT adalah salah satu anak perusahaan yang tergabung dalam Amman Mineral Group, dengan aktivitas utama adalah mengoperasikan tambang Batu Hijau di Kabupaten Sumbawa Barat, Propinsi Nusa Tenggara Barat. Tambang Batu Hijau merupakan salah satu tambang tembaga dan emas terbesar di Indonesia yang dikelola dengan tetap mengedepankan sisi keselamatan, perlindungan lingkungan, dan tanggung jawab sosial.

PTAMNT telah mendapatkan 7 kali peringkat PROPER HIJAU (Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan), dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). PROPER Hijau merupakan penghargaan terhadap suatu perusahaan yang kinerjanya dinilai melebihi standar yang ditetapkan oleh KLHK atas berbagai aspek pengelolaan perlindungan lingkungan dan program pengembangan masyarakat di sekitar tambang.

Pada 30 November 2017, PTAMNT meraih predikat terbaik kategori “Praktik Terbaik dalam Distribusi Mineral” (The Best Practices in Mineral Distribution) dalam ajang penghargaan tambang bergengsi tingkat ASEAN yang diselenggarakan oleh Sekretariat ASEAN dalam rangkaian “ASEAN Senior Officials Meeting on Mineral” di Nay Pyi Taw, Myanmar. Dan pada Maret 2019, PTAMNT meraih penghargaan Emas untuk kategori Tanggung Jawab Sosial subkategori “Community Development and Sustainability” dalam ajang “Public Relations Indonesia Awards” 2019. (kdon)

Trending di KOBARKSB.com

  • 57
    Masyarakat Lingkar Tambang Tuntut PTAMNT Stop ‘Mengandangkan’ KaryawanMaluk, KOBAR - Ratusan orang yang tergabung dalam gerakan masyarakat lingkar tambang melakukan unjuk rasa di gerbang masuk PT Amman Mineral Nusa Tenggara (PTAMNT). Para pengunjuk rasa menuntut agar perusahaan tambang tembaga dan emas di Batu Hijau, Sumbawa Barat itu, memperbaiki sejumlah kebijakannya yang berdampak kepada ekonomi masyarakat sekitar tambang.…
  • 56
    PTAMNT Tak Peduli Lingkungan HidupKasus dugaan pencemaran air sungai oleh asam tambang yang tertampung di Dam Santong III, Tongo Loka, Desa Tongo, Kecamatan Sekongkang, dinilai berbagai pihak sebagai kasus pencemaran lingkungan yang sangat berbahaya. Termasuk Komisi III DPRD Sumbawa Barat, sehingga sejak kasus itu mencuat langsung turun ke lokasi melakukan investigasi. Di sana, Komisi…
  • 56
    Kontrak Kerja PT MacMahon Bikin Karyawan Ketar-ketirTaliwang, KOBAR - Kontrak kerja (KK) Karyawan PT MacMahon hasil rekrutmen tahun 2018 sebentar lagi akan berakhir, dikarenakan masa berlaku kontrak mereka hanya setahun saja. Jelang masa KK berakhir, sejumlah karyawan gelisah tentang kelanjutan nasib mereka di perusahaan mitra kerja PT Amman Mineral Nusa Tenggara (PTAMNT) tersebut. Maklum kejelasan tentang…
  • 52
    Politisi Demokrat Berjanji Akan Memperjuangkan Aspirasi Agar Status Karyawan PTAMNT DipermanenkanSekongkang, KOBAR – Sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) dari Daerah Pemilihan (Dapil) tiga, yang mana di Dapil itu terdapat tambang tembaga dan emas terbesar kedua di Indonesia, tentu pengaduan yang diterima Ikhwansyah, tak jauh dari persoalan di perusahaan yang mengoperasikan tambang itu, yaitu, PT…
  • 45
    Rencana Penutupan PETI di KSB Menuai Reaksi"Masyarakat Yang Terlibat PETI Balik Nantang" Taliwang, KOBAR - Beberapa waktu lalu, sosialisasi penutupan Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI), di Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), gencar dilakukan oleh Pemerintah Daerah setempat. Kegiatan tersebut melibatkan semua pihak, yang terkait dengan PETI. Kendati demikian, berbanding terbalik dengan apa yang dilakukan oleh Pemerintah Daerah,…
  • 43
    Newmont Sangat KeterlaluanTaliwang, KOBAR - Bupati Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), Dr KH Zulkifli Muhadli, SH, MM menilai PT. Newmont Nusa Tenggara (NNT) bersikap keterlaluan. Buktinya, disaat proses negosiasi justru mengajukan gugatan kepada pemerintah melalui jalur arbitrase. Langkah yang dilakukan perusahaan asal paman sam itu memang diatur dalam undang-undang, tetapi jalur itu tidak perlu…
Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Pewarta

Baca Lainnya

Amman Mineral Buka 7 Lowongan Kerja Terbaru Untuk Tambang Emas Sumbawa Barat

12 September 2023 - 20:30

Amman Mineral Buka 7 Lowongan Kerja Terbaru Untuk Tambang Emas Sumbawa Barat - Loker Terkini Amman Mineral - Careers PT Amman Mineral Internasional Tbk

AMMAN Gandeng UNDOVA Untuk Rekrutmen Tenaga Kerja Fresh Graduate Proyek Smelter Sumbawa Barat

12 September 2023 - 12:55

AMMAN Gandeng UNDOVA Untuk Rekrutmen Tenaga Kerja Fresh Graduate Proyek Smelter Sumbawa Barat - Loker Terkini Amman Mineral - Careers PT Amman Mineral Internasional Tbk

Amman Mineral Buka Lowongan Kerja Fresh Graduate D3, S1, S2 Untuk Proyek Smelter Tambang Batu Hijau Sumbawa Barat

9 September 2023 - 18:55

Amman Mineral Buka Lowongan Kerja Fresh Graduate D3, S1, S2 Untuk Proyek Smelter Tambang Batu Hijau Sumbawa Barat - Loker Terkini Amman Mineral - Careers PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMAN)

Gara-gara Berburu Madu Hutan Sumbawa, Seorang Warga Bima Tewas Jatuh dari Pohon di Gunung Puna

6 September 2023 - 05:26

Gara-gara Berburu Madu Hutan Sumbawa, Seorang Warga Bima Tewas Jatuh dari Pohon di Gunung Puna - Olah TKP Tim Polres Sumbawa Barat

Kemarau Panjang Melanda Sumbawa Barat, Kapolsek Brang Rea Salurkan Air Bersih Ke Rumah-rumah Penduduk

6 September 2023 - 04:10

Kemarau Panjang Melanda Sumbawa Barat, Kapolsek Brang Rea Salurkan Air Bersih Ke Rumah-rumah Penduduk - IPTU Anang Ma'ruf - Kapolsek Brang Rea

10 Lowongan Kerja Terbaru Sedang Dibuka Amman Mineral Untuk Tambang Emas Sumbawa Barat

2 September 2023 - 17:00

10 Lowongan Kerja Terbaru Sedang Dibuka Amman Mineral Untuk Tambang Emas Sumbawa Barat - Loker Terkini Amman Mineral - Careers PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMAN)
Trending di LOWONGAN KERJA
Don`t copy text!