KSB Aman Dari Wabah Anjing Gila

Menu

Mode Gelap

SUMBAWA BARAT · 19 Feb 2019

KSB Aman Dari Wabah Anjing Gila


KSB Aman Dari Wabah Anjing Gila Perbesar

“Anjing dan Kucing Divaksin Rabies”

Taliwang, KOBAR – Kejadian Luar Biasa (KLB) wabah rabies atau anjing gila di Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat (NTB), kian mengkhawatirkan. Untuk mengantisipasi hal itu, Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) mengimbau kepada masyarakat untuk mengeliminasi anjing yang berkeliaran bebas, guna mencegah adanya korban atau rabies mewabah di KSB.

Hal tersebut dilakukan, mengingat Sumbawa Barat merupakan pintu keluar masuk antar pulau di NTB yang rawan adanya kasus rabies. Selain mengeluarkan imbauan, Pemkab juga akan melakukan vaksinasi dan eliminasi terhadap sejumlah anjing liar.

“Di Sumbawa Barat kondisinya sejauh ini masih aman dari adanya anjing gila. Tapi, untuk mengantisipasi penyebaran dan penularannya, Pemda akan melakukan vaksinasi dan eliminasi terhadap sejumlah anjing liar, khususnya yang ada di Desa perbatasan, seperti kokarlian dan Desa Poto Tano,” kata Kepala Dinas Pertanian, Perkebunan dan Peternakan, Suhadi SP MSi, saat ditemui media ini.

Ia juga menambahkan, bahwa untuk melakukan vaksinisasi secara keseluruhan di seluruh Kecamatan belum bisa karena keterbatasan anggaran. Yang ada hanya penawar racun untuk hewan yang dieliminasi. Itupun terbatas, hanya untuk satu kecamatan saja.

Meski demikian, pemerintah melalui bidang peternakan terus berupaya memaksimalkan antisipasi adanya penyebaran virus yang dibawa anjing gila. Termasuk dengan mengeliminasi anjing liar di seluruh Desa se KSB.

“Minggu depan kita akan eliminasi, kita tunggu pihak provinsi untuk melakukan sosialisasi untuk meningkatkan kesadaran masyarakat,” tambahnya.

Untuk eliminasi yang digelar minggu depan, ia mengaku sudah berkoordinasi dan bersurat ke pemerintah desa Kokarlian dan Desa Poto Tano.

“Kami sudah memberitahukan bahwa akan ada eliminasi anjing liar. Selanjutnya kami juga sudah meminta untuk disediakan tempat atau lokasi untuk mengubur anjing liar jika ada yang terindikasi rabies. Selain itu juga, kami juga meminta agar anjing peliharaan agar diikat oleh pemiliknya untuk meminimalisir penularan rabies,” tukas Suhadi.

Menurutnya, perlu kerjasama semua pihak untuk mengantisipasi hal ini. Pemerintah serta masyarakat harus pro aktif untuk mengantisipasi hal tersebut.

“Kita berharap tidak ada terjadi kasus rabies di KSB. Untuk itu perlu kerjasama yang baik, supaya binatang yang dapat tertular bisa kita jaga, dan kita jauhkan dari lingkungan sekitar,” tutup Suhadi. (kdon)

Trending di KOBARKSB.com

  • 39
    Wabah Anjing Gila Melanda SumbawaSumbawa, KOBAR - Belum usai pandemi virus corona, Kabupaten Sumbawa kembali dilanda wabah rabies atau penyakit anjing gila. 5 orang di Kecamatan Lunyuk dilaporkan telah menjadi korban gigitan anjing gila. “Kasus gigitan anjing gila baru saja terjadi di Kecamatan Lunyuk. 5 orang menjadi korban gigitan. Di penghujung tahun 2020 hingga…
  • 35
    Suka Pantai? Datanglah Ke Sumbawa BaratOrang banyak mengira kalau Sumba itu adalah Sumbawa, padahal kan beda daerah. Tulisannya saja sudah beda apalagi tempatnya. Sumbawa berada di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). Pulau ini dibatasi oleh Selat Alas di sebelah barat (memisahkan dengan Pulau Lombok). Umumnya orang yang sudah bosan ke Bali biasanya mengunjungi Pulau Lombok,…
  • 35
    Sebuah Rumah Reot di Sermong Diakui Tidak Pernah Tersentuh Program PemerintahTaliwang, KOBAR - Sejak Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) terbentuk hingga menjelang usianya ke-16, sejumlah program pemerintah untuk memperbaiki taraf hidup masyarakat telah banyak digulirkan, terutama dalam persoalan sandang, pangan, dan papan. Tapi siapa sangka, dari sekian banyak dan sekian lama program itu ada, ternyata masih ada saja Penduduk KSB yang…
Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Pewarta

Baca Lainnya

Amman Mineral Buka 7 Lowongan Kerja Terbaru Untuk Tambang Emas Sumbawa Barat

12 September 2023 - 20:30

Amman Mineral Buka 7 Lowongan Kerja Terbaru Untuk Tambang Emas Sumbawa Barat - Loker Terkini Amman Mineral - Careers PT Amman Mineral Internasional Tbk

AMMAN Gandeng UNDOVA Untuk Rekrutmen Tenaga Kerja Fresh Graduate Proyek Smelter Sumbawa Barat

12 September 2023 - 12:55

AMMAN Gandeng UNDOVA Untuk Rekrutmen Tenaga Kerja Fresh Graduate Proyek Smelter Sumbawa Barat - Loker Terkini Amman Mineral - Careers PT Amman Mineral Internasional Tbk

Amman Mineral Buka Lowongan Kerja Fresh Graduate D3, S1, S2 Untuk Proyek Smelter Tambang Batu Hijau Sumbawa Barat

9 September 2023 - 18:55

Amman Mineral Buka Lowongan Kerja Fresh Graduate D3, S1, S2 Untuk Proyek Smelter Tambang Batu Hijau Sumbawa Barat - Loker Terkini Amman Mineral - Careers PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMAN)

Gara-gara Berburu Madu Hutan Sumbawa, Seorang Warga Bima Tewas Jatuh dari Pohon di Gunung Puna

6 September 2023 - 05:26

Gara-gara Berburu Madu Hutan Sumbawa, Seorang Warga Bima Tewas Jatuh dari Pohon di Gunung Puna - Olah TKP Tim Polres Sumbawa Barat

Kemarau Panjang Melanda Sumbawa Barat, Kapolsek Brang Rea Salurkan Air Bersih Ke Rumah-rumah Penduduk

6 September 2023 - 04:10

Kemarau Panjang Melanda Sumbawa Barat, Kapolsek Brang Rea Salurkan Air Bersih Ke Rumah-rumah Penduduk - IPTU Anang Ma'ruf - Kapolsek Brang Rea

10 Lowongan Kerja Terbaru Sedang Dibuka Amman Mineral Untuk Tambang Emas Sumbawa Barat

2 September 2023 - 17:00

10 Lowongan Kerja Terbaru Sedang Dibuka Amman Mineral Untuk Tambang Emas Sumbawa Barat - Loker Terkini Amman Mineral - Careers PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMAN)
Trending di LOWONGAN KERJA
Don`t copy text!