Wakil Bupati: Jangan di sana sedikit, di sini sedikit. Kapan bisa menjadi bukit.
Taliwang, KOBAR – Pesona alam Sumbawa Barat tidak kalah indah jika dibandingkan dengan daerah-daerah lain di NTB. Namun, promosi destinasi wisata yang memiliki potensi luar biasa itu harus dibarengi dengan pengembangan yang baik. Karena itu, Wakil Bupati Sumbawa Barat, Fud Syaifuddin ST, dalam rapat Koordinasi perdana yang dilaksanakan belum lama ini menginginkan agar tahun ini pengembangan obyek wisata lebih difokuskan di tiga lokasi saja, yakni, Poto Batu Kecamatan Taliwang, Poto Tano Kecamatan Poto Tano dan Desa Mantar Kecamatan Poto Tano.
“Saya minta Poto Batu, Tano dan Desa Mantar itu menjadi project kita di tahun ini,” tegas Wabup, di hadapan sejumlah Kepala SKPD.
Menurutnya, pengembangan pariwisata yang dilakukan selama ini masih belum fokus. Hingga menyebabkan tidak adanya destinasi wisata yang menjadi ikon wisata Sumbawa Barat.
“Jangan disana sedikit, disini sedikit. Kapan bisa menjadi bukit. Jangan setengah-setengah, nanti tidak ada kelihatan. Jadi kalau kita fokus dengan dua atau tiga destinasi, nanti akan kelihatan hasilnya,” tukasnya.
Ia mencontohkan, Pulau Kenawa yang saat ini dikelola oleh Pihak Ketiga sudah mulai dikenal luas. Untuk itu ia mengharapkan agar potensi wisata lain yang ada bisa dikelola secara profesional.
Untuk pengembangannya tambah Wabup, kerjasama dengan Dinas di Provinsi harus dijalin dengan baik. Utamanya agar dapat mengupayakan kucuran dana dari APBD Provinsi bisa lebih banyak didapatkan.
“Saya harap setiap SKPD punya link di Dinas-Dinas Provinsi dan di setiap Kementerian. Manfaatkan kunjungan untuk menjalin kemitraan. Kesana bukan mengeluarkan uang saja, tapi mencari uang untuk dibawa ke daerah ini,” tandasnya. (ktas)
Trending di KOBARKSB.com
- 50
Taliwang, KOBAR - Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) telah mendapatkan jatah anggaran di APBD KSB 2015, sebesar Rp 1 miliar untuk penataan Desa Mantar dan Lebo Taliwang. Kepala Disparekraf Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), H Taufiqurrahman SIP MM, kepada media ini rabu 10/12 kemarin mengatakan, uang yang tersedia dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja…
- 48
Taliwang, KOBAR - Intervensi objek wisata yang akan dilakukan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) memang berbeda dari tahun sebelumnya, karena untuk tahun 2015 akan lebih fokus dalam menata objek yang dianggap potensial. Kepala Disparekraf, H Taufiqurrahman Sip, MM yang ditemui dalam ruang kerjanya selasa 4/11 kemarin mengatakan, potensi objek wisata…
- 46
Taliwang, KOBAR - Dinas Pariwisata Ekonomi Kreatif (Disparekraf) sangat serius untuk melakukan pengembangan dunia pariwisata. Buktinya, telah melakukan pendataan dan menetapkan target pelaksanaan pada objek yang dianggap memenuhi aspek penunjang. Sekretaris Disparekraf, Ir Muhammad Saleh MSi yang ditemui dalam ruang kerjanya selasa 21/10 menegaskan, titik fokus utama objek yang akan dikembangkan…
- 45
Taliwang, KOBAR - Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) akan melakukan relokasi gubuk yang ditempati Andi Akim yang berada di areal rekreasi Poto Batu. Sebelum dilakukan relokasi, pemerintah akan bertanggung jawab terlebih dahulu untuk pembangunan rumah di atas tanah yang juga menjadi tanggung jawab pemerintah, hanya saja belum ada keputusan mengenai lokasi…
- 42
“Penerima Akan Diumumkan Terbuka” Taliwang, KOBAR - Selain berkoordinasi tentang rencana aksi pencegahan korupsi (Renaksi), Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melalui koordinator supervisi Wilayah NTB meminta kepada Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) untuk waspada terhadap pengelolaan dana bantuan sosial (Bansos) yang dinilai sebagai area rawan korupsi. "Ya, KPK juga meminta agar kita…
- 40
Taliwang, KOBAR - Objek wisata yang akan dikelola dan dikembangkan pada tahun 2015 akan lebih terfokus, jadi tidak semua objek wisata yang dimiliki Bumi Pariri Lema Bariri akan diintervensi atau dikembangkan, karena cara yang lebih efektif dalam mengembangkan dunia pariwisata, termasuk sosialisasi yang lebih apik. Sekretaris Dinas Pariwisata Ekonomi Kreatif (Disparekraf),…