Newmont All Out Dorong Kemajuan Pariwisata Sumbawa Barat

Menu

Mode Gelap

PULAU SUMBAWA · 29 Mar 2016

Newmont All Out Dorong Kemajuan Pariwisata Sumbawa Barat


Newmont All Out Dorong Kemajuan Pariwisata Sumbawa Barat Perbesar

Taliwang, KOBAR – PT Newmont Nusa Tenggara (PTNNT) telah mempresentasikan rencana jangka panjang tanggung jawab sosial perusahaan dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kabupaten Sumbawa Barat. Dalam presentasi itu setidaknya tergambar tiga hal mendasar yang sangat penting dilaksanakan pada tahun-tahun mendatang.

General Supervisor (Gensup) Social Responsibility (SR) PTNNT, Zaedul Bahri, menyatakan, ketiga hal tersebut merupakan rencana jangka panjang tanggung jawab sosial perusahaan yang meliputi, 4 akses fasilitas dasar meningkat,  agroindustri dan pariwisata.

“Ya, ketiga hal tadi bahkan menjadi tanggung jawab perusahaan untuk dilaksanakan hingga tahun 2038,” kata Zaedul Bahri atau yang akrab disapa Deden ini.

Menurutnya, salah satu yang menjadi fokus pihaknya adalah program pengembangan pariwisata yang pada tahun-tahun sebelumnya telah gencar dilaksanakan. Program ini bahkan dipastikan akan menjadi skala prioritas dan terus  dilaksanakan secara sustainable.

“Kita pastikan pengembangan program itupun akan berlanjut hingga pasca tambang,” timpalnya.

PTNNT melalui program SR-nya dalam beberapa tahun terakhir memang focus menata obyek wisata di KSB. Tahun 2015 lalu pihaknya telah menata Desa Mantar sebagai tujuan wisata olahraga Paralayang hingga berhasil menggelar event Paralayang berskala international.

“Pada tahun ini juga Desa Serdadu Kumbang itu bahkan telah ditetapkan sebagai salah satu tempat penyelenggaraan seri TROI Paralayang nasional dari empat seri yang direncanakan,” terangnya.

Selain itu tambah Deden, di tahun 2016 ini pihaknya berencana akan menata pantai Poto Batu Taliwang sebagai tempat tujuan wisata. Poto Batu akan diplot baik sebagai tempat permandian ataupun tempat berolahraga.

“Poto Batu ini sudah menjadi skala prioritas untuk ditata tahun ini. Kita juga akan menata beberapa objek wisata lainnya seperti Pulau Kenawa di Poto Tano dan Pantai Jelenga di Kecamatan Jereweh. Kesemuanya merupakan rencana strategis perusahaan, selain program di sektor lainnya dalam komitmen CSR perusahaan,” demikian Deden. (ktas)

About The Author

Trending di KOBARKSB.com

  • 45
    Wakil Bupati Sesalkan Event Nasional Hanya Singgah di KSBFud: Pesona Sumbawa Barat Harus Mendunia Taliwang, KOBAR - Pelaksanaan event nasional Ziarah Tambora sebenarnya memiliki niat untuk mengangkat potensi pariwisata Indonesia bagian timur. Hanya saja, Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) yang masuk didalamnya hanya dianggap sebagai tempat persinggahan saja. Wakil Bupati Kabupaten Sumbawa Barat, Fud Syaifuddin ST, menyesalkan sikap panitia provinsi…
  • 41
    DPRD KSB Dorong Realisasi Deviden NewmontTaliwang, KOBAR - Kalangan DPRD Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) akan mendorong percepatan realisasi pembayaran deviden kepemilikan saham pemerintah di PT Daerah Maju Bersaing (PTDMB). Sebagaimana diketahui, dalam 3 tahun terakhir perusahaan patungan pemerintah tiga daerah (NTB, KSB dan KS) untuk pembelian saham divestasi PT Newmont Nusa Tenggara (PTNNT) tak kunjung menyetor…
  • 40
    Kontribusi Sektor Pariwisata Bagi PAD KSB Masih Minim"Antara Potensi dan Kontribusi Tidak Sebanding" Taliwang, KOBARKSB.com - Potensi pariwisata Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) cukup melimpah. Akan tetapi, ternyata sektor ini belum mampu memberikan kontribusi signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD). Dinas Pariwisata setempat, selaku instansi terkait dinilai belum optimal mengelola sektor ini. “Jika Dinas Pariwisata bisa kreatif dan…
  • 40
    Disparekraf Ingin Mandiri Menata dan Mengelola Desa MantarAbdul Razak: Kita Tak Bisa Selalu Mengandalkan Newmont Taliwang, KOBAR - Pengembangan terhadap Desa Mantar Kecamatan Poto Tano sebagai desa tujuan wisata, nampaknya menjadi fokus perhatian Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat. Desa yang mulai menasional namanya melalui spot paralayang, hasil tenun dan Desa wisata budaya tersebut, membuat pemerintah harus menyusun sebuah rencana…
  • 40
    Pariwisata KSB Masih Terkendala RTRWTaliwang, KOBAR - Ketentuan pembangunan sektor pariwisata yang bersumber pada pemanfaatan sumber daya yang ada, mengisyaratkan pengelolaannya harus terpadu. Tentunya mengacu pada kebutuhan pengelolaan kawasan agar lebih menjanjikan yang dikuatkan dengan sistem penataan tanpa melanggar Peraturan Daerah (Perda) yang ada. Ini menjadi penting, mengingat Perda tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW)…
  • 40
    DPRD Ngotot Dorong Smelter Newmont Dibangun di KSBNasir: Smelter Akan Picu Pembangunan Daerah Penghasil Taliwang, KOBAR - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) terus bergerak membangun komunikasi dan lobby agar KSB ditetapkan sebagai lokasi pembangunan Smelter Newmont. Sebelumnya, lembaga politik itu telah melayangkan surat resmi yang ditujukan ke Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), ditembuskan…

Eksplorasi konten lain dari KOBARKSB.com

Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Muhammadiyah Tetapkan 11 Maret 2024 Jadi Awal Puasa 1 Ramadan 1445 H

1 Februari 2024 - 18:43

Muhammadiyah Tetapkan 11 Maret 2024 Jadi Awal Puasa 1 Ramadan 1445 H - Haedar Nashir - Ketua Umum PP Muhammadiyah

PT Trakindo Utama Buka Lowongan Kerja Untuk Tamatan SMA dan SMK

12 Januari 2024 - 15:30

PT Trakindo Utama Buka Lowongan Kerja Untuk Tamatan SMA dan SMK - Loker Trakindo

PT Freeport Indonesia Buka 38 Lowongan Kerja Terbaru Untuk Fresh Graduate

8 Oktober 2023 - 18:01

PT Freeport Indonesia Buka 38 Lowongan Kerja Terbaru Untuk Fresh Graduate - Tambang Emas Freeport Indonesia

Seleksi Calon ASN 2023 Segera Dibuka, Kuota PPPK Lebih Banyak Dibanding CPNS

12 Agustus 2023 - 20:27

Seleksi Calon ASN 2023 Segera Dibuka, Kuota PPPK Lebih Banyak Dibanding CPNS - Seleksi PPPK 2023 - CASN 2023

3.113 Orang Jemaah Haji NTB Telah Tiba di Kampung Halaman

30 Juli 2023 - 22:03

3.113 Orang Jemaah Haji NTB Telah Tiba di Kampung Halaman - Jamaah Haji Sumbawa - Bandara Internasional Lombok - Embarkasi Lombok

PT Adaro Energy Indonesia Buka 55 Lowongan Kerja Untuk Tamatan SMA dan Sarjana

9 Juli 2023 - 20:07

PT Adaro Energy Indonesia Buka 55 Lowongan Kerja Untuk Tamatan SMA dan Sarjana - Lowongan Kerja Terbaru PT Adaro Energy Indonesia
Trending di LOWONGAN KERJA
Don`t copy text!