1.200 Orang Tenaga Kerja Lokal Bekerja di Proyek Smelter Amman Mineral

Maluk, KOBARKSB.com – Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat (Pemda KSB), melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) terus berupaya memfasilitasi sekitar 1.200 orang tenaga kerja lokal untuk bekerja pada proyek konstruksi pabrik smelter PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMNT).

“Secara bertahap, tenaga kerja hasil rekrutmen tim terpadu sudah mulai ditempatkan di beberapa perusahaan yang menangani konstruksi smelter. Komitmen ini sejalan dengan keinginan pemerintah, bahwa dengan hadirnya industri hilir pengolahan konsentrat tembaga dan emas ini bisa memberikan manfaat sebesar-besarnya untuk masyarakat,” kata Slamet Riadi, Sekretaris Disnakertrans KSB, Jum’at, (14/7).

Target 1.200 orang tenaga kerja lokal yang akan bekerja pada proyek konstruksi pabrik smelter, terangnya, secara perlahan mulai terealisasi. Bahkan saat ini, ujar Slamet, sebagian besar tenaga kerja ini sudah mulai bekerja.

“1.200 orang tenaga kerja ini direkrut dalam 3 tahap. Tahap pertama sebanyak 245 orang, tahap kedua 534 orang, dan tahap atau gelombang rekrutmen ketiga sebanyak 421 orang. Tahap pertama dan kedua sudah tuntas. Untuk gelombang tiga, saat ini sedang berproses,” beber Slamet.

Tenaga kerja yang direkrut tim rekrutmen terpadu satu pintu, tambahnya, akan dipekerjakan di 3 perusahaan utama pelaksana konstruksi pabrik Smelter, yaitu; PT Pengembangan Industri Logam (PIL), PT Krakatau Tirta Indonesia (KTI), dan PT Japan Gas Company Indonesia (JGCI).

“Selain ditempatkan di 3 perusahaan induk, tenaga kerja ini juga disebar di sejumlah perusahaan sub kontraktor yang menangani langsung proyek yang diperkirakan menelan dana Rp 14 triliun itu,” demikian Sekretaris Disnakertrans KSB. (krij)

About The Author

Trending di KOBARKSB.com

  • 97
    91,4% Pelamar Asal KSB Diterima Bekerja di Proyek Smelter Amman MineralTaliwang, KOBARKSB.com - Setelah sekian lama ditungu-tunggu, akhirnya tim terpadu rekrutmen tenaga kerja proyek smelter PT Amman Mineral Industri (AMIN) mengumumkan hasil seleksi rekrutmen tenaga kerja proyek smelter, yang telah berlangsung dari tanggal 11 Agustus 2022. “Berdasarkan hasil rapat pleno Tim Terpadu Rekrutmen Tenaga Kerja PT Pengembangan Industri Logam, PT…
  • 94
    PLTG Amman Mineral Segera Dibangun, Bakal Serap 1.500 Orang Tenaga KerjaBupati: Jangan Sampai Jadi Penonton di Negeri Sendiri Taliwang, KOBARKSB.com -  Guna meningkatkan pasokan listrik untuk kebutuhan penambangan, pengolahan, dan peleburan mineral di Tambang Batu Hijau Sumbawa Barat. PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMMAN) akan membangun Pembangkit Listrik Tenaga Siklus Gabungan Hijau-1 (Proyek BHCCPP-1) yang berbasis gas atau Pembangkit Listrik…
  • 94
    Pengumuman Hasil Psikotes Rekrutmen Proyek Smelter Molor, Diduga Terjadi Tarik Ulur KepentinganTaliwang, KOBARKSB.com - Hingga hari ini, setelah 4 hari pelaksanaan ujian psikotes secara komputerisasi berakhir, pengumuman hasil psikotes belum juga diterbitkan oleh tim terpadu rekrutmen tenaga kerja proyek smelter PT Amman Mineral Industri (AMIN). Aneka praduga menyeruak di tengah masyarakat, terutama para pelamar kerja proyek smelter yang telah dibuka pada…
  • 92
    Bupati Lepas 112 Orang Jamaah Calon Haji KSBTaliwang, KOBARKSB.com - Bupati Sumbawa Barat, H W Musyafirin, dilaporkan telah melepas secara resmi Jamaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Sumbawa Barat (KSB). Jamaah dilepas dari Sumbawa Barat menuju Asrama Haji Lombok. Total JCH KSB berjumlah 112 orang, yang terdiri dari 49 orang pria dan 63 orang wanita. JCH KSB termasuk…
  • 91
    Gubernur NTB Minta PTAMNT Berkomitmen Serap Tenaga Kerja Lokal dan Gunakan Produk Dalam NegeriMataram, KOBARKSB.com - Sampai sejauh ini, progres pembangunan Smelter PT Amman Mineral Nusa Tenggara (PTAMNT), telah berjalan baik dan pada jalur yang benar. Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) berjanji akan terus membantu dan memfasilitasi PTAMNT, agar semua kebutuhan perusahaan tambang tembaga dan emas itu, dalam membangun smelter dapat berjalan…
  • 91
    Jemaah Haji KSB Telah Pulang, 1 Orang Wafat di Tanah SuciTaliwang, KOBARKSB.com - Sebanyak 111 orang dari 112 orang jemaah haji asal Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) telah pulang kampung. Jemaah haji ini tergabung dalam Embarkasi LOP, Kloter 10, yang terbang dari Madinah, Arab Saudi, menuju Praya, Lombok Tengah, dengan nomor penerbangan GA 5210. Jemaah haji ini tiba di Lombok, Senin,…

Related Posts

  • Januari 19, 2025
  • 48 views
Sindikat Oplos LPG Bersubsidi Diberantas, Polres Sumbawa Barat Sita Ratusan Tabung

Brang Rea, KOBARKSB.com – Upaya pemberantasan praktik ilegal pengoplosan Liquefied Petroleum Gas (LPG) bersubsidi terus digencarkan. Kali ini, Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Sumbawa Barat berhasil membongkar sebuah sindikat pengoplos…

  • Januari 18, 2025
  • 56 views
Polisi Sahabat Anak Hadir di Kota Mataram, Edukasi Tertib Lalu Lintas Sejak Dini

Mataram, KOBARKSB.com – Jajaran Polresta Mataram menggelar program Polisi Sahabat Anak (PSA) pada Kamis (16/1/2025) dengan tujuan mengedukasi anak-anak tentang tata tertib lalu lintas sejak usia dini. Kegiatan ini menyasar…

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Bursa Kerja

Amman Mineral Buka 10 Lowongan Kerja dengan Gaji Menggiurkan Untuk Tambang Emas Sumbawa Barat

    Amman Mineral Buka 10 Lowongan Kerja dengan Gaji Menggiurkan Untuk Tambang Emas Sumbawa Barat

    Amman Mineral Kembali Buka 19 Lowongan Kerja Untuk Tambang Batu Hijau Sumbawa Barat

      Amman Mineral Kembali Buka 19 Lowongan Kerja Untuk Tambang Batu Hijau Sumbawa Barat

      Thiess Indonesia Buka Lowongan Kerja Terbaru dengan Gaji Fantastis

        Thiess Indonesia Buka Lowongan Kerja Terbaru dengan Gaji Fantastis

        Amman Mineral Buka 19 Lowongan Kerja Terbaru di Tambang Emas Sumbawa Barat

          Amman Mineral Buka 19 Lowongan Kerja Terbaru di Tambang Emas Sumbawa Barat

          Amman Mineral Buka 9 Lowongan Kerja Terbaru dengan Gaji Fantastis di Tambang Emas Sumbawa Barat

            Amman Mineral Buka 9 Lowongan Kerja Terbaru dengan Gaji Fantastis di Tambang Emas Sumbawa Barat

            Amman Mineral Buka 9 Lowongan Kerja Terbaru di Tambang Emas Sumbawa Barat

              Amman Mineral Buka 9 Lowongan Kerja Terbaru di Tambang Emas Sumbawa Barat
              Don`t copy text!