Informasi lowongan kerja hari ini datang dari Bank Indonesia. Bank Sentral Republik Indonesia ini membuka rekrutmen melalui Jalur Pro Hire Gelombang 3 dan Tenaga Kerja PKWT Gelombang 2, khusus bagi pelamar yang memiliki pengalaman dan kompetensi yang dibutuhkan Bank Indonesia.
Pelamar hanya diperkenankan untuk memilih dan melamar pada 1 jalur seleksi penerimaan saja. Apabila kalian melamar pada 2 jalur seleksi, maka lamaran kamu akan didiskualifikasi pada kedua jalur.
Rekrutmen Pro Hire
Jalur Pro Hire merupakan jalur penerimaan calon pegawai Bank Indonesia untuk memperoleh SDM yang memiliki kompetensi spesifik dan pengalaman kerja pada bidang tugas yang sesuai dengan kebutuhan Bank Indonesia.
Rekrutmen PKWT
Jalur Tenaga Kerja PKWT merupakan jalur penerimaan tenaga kerja yang dipekerjakan oleh Bank Indonesia dalam jangka waktu tertentu berdasarkan perjanjian kerja, untuk memperoleh SDM yang memiliki kompetensi spesifik dan pengalaman kerja di bidang teknologi informasi yang sesuai dengan kebutuhan Bank Indonesia.
Informasi lebih lanjut tentang rekrutmen Bank Indonesia, dapat dilihat pada website https://rekrutmenbi.experd.com. Batas akhir pendaftaran lamaran hingga tanggal 22 November 2021.
Ayo buruan siapkan diri kalian, dan daftarkan diri kamu segera sebelum terlambat. Selamat berjuang!
Berita Terkait
PT Brantas Abipraya Buka Lowongan Kerja Tenaga Mekanik
PT Freeport Indonesia Buka Lowongan Kerja Untuk Tenaga Internship
PT INTI (Persero) Buka Lowongan Kerja Untuk Tamatan SMK