Pemerintah Gelar Vaksinasi Massal Untuk Percepat Capaian Target Vaksinasi Covid-19

Menu

Mode Gelap

INDONESIA · 7 Feb 2021

Pemerintah Gelar Vaksinasi Massal Untuk Percepat Capaian Target Vaksinasi Covid-19


Pemerintah Gelar Vaksinasi Massal Untuk Percepat Capaian Target Vaksinasi Covid-19 Perbesar

Jakarta, KOBAR – Untuk semakin mempercepat capaian pelaksanaan vaksinasi bagi tenaga kesehatan, Pemerintah menggelar vaksinasi Covid-19 secara massal di beberapa tempat di seluruh Indonesia.

“Meskipun di puskesmas-puskesmas dan rumah-rumah sakit di daerah sudah memulai vaksinasi, tapi kita ingin mempercepat proses vaksinasi ini. Sehingga tadi di Istora Gelora Bung Karno secara massal dimulai vaksinasi untuk tenaga kesehatan,” kata Presiden Jokowi, Kamis, (4/2), sesaat setelah meninjau pelaksanaan vaksinasi massal bagi tenaga kesehatan, di Gelora Bung Karno, Jakarta.

Ia pun menjelaskan, bahwa hingga saat ini, sebanyak 700.266 tenaga Kesehatan telah disuntik vaksin Covid-19 buatan Sinovac. Jumlah tersebut berarti kurang lebih 45 persen tenaga kesehatan telah mendapatkan vaksin.

“Target kita sebanyak 1,5 juta tenaga kesehatan menerima vaksin. Dan lebih kurang 45 persen telah tercapai. Inilah yang ingin kita kejar, sehingga kita bisa segera memulai yang di luar tenaga kesehatan. Kita harapkan vaksinasi bisa dipercepat,” tandas Presiden Joko Widodo.

Sementara itu, Maxi Rein Rondonuwu, Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kementerian Kesehatan, menjelaskan, bahwa vaksinasi massal yang dilaksanakan saat ini diperuntukkan bagi para tenaga kesehatan.

“Kita ketahui bersama bahwa tenaga kesehatan itu merupakan garda terdepan. Bapak Presiden berpesan bahwa tenaga kesehatan itu harus yang pertama dan harus selesai di bulan Februari ini untuk vaksin dosis pertama dan kedua,” jelas Maxi.

Kegiatan vaksinasi massal serupa, tuturnya, sebelumnya telah laksanakan di sejumlah wilayah. Diantaranya; Yogyakarta, Surabaya, dan Bandung.

Vaksinasi massal ini juga, terangnya, sekaligus sebagai persiapan untuk melakukan vaksinasi dengan jumlah peserta yang lebih besar pada tahap berikutnya. Dan diharapkan vaksinasi terhadap tenaga kesehatan dapat tuntas pada akhir April 2021.

“Ini sekaligus latihan kita untuk melakukan vaksinasi secara massal seperti ini. Supaya kita terbiasa, untuk vaksinasi tahap berikut bagi tenaga pelayanan publik, yang jumlahnya ada 18 juta,” tutup Maxi Rein Rondonuwu. (knda)

About The Author

Trending di KOBARKSB.com

  • 61
    Presiden Jokowi Disuntik Vaksin Covid-19 Dosis KeduaJakarta, KOBAR - Presiden Joko Widodo menerima suntikan vaksin Covid-19 untuk dosis kedua, hari ini, Rabu, (27/1), pagi. Vaksinasi dilakukan di halaman Istana Kepresidenan, Jakarta. Seperti saat pemberian dosis pertama, pada vaksinasi dosis kedua, Presiden Jokowi kembali melalui 4 tahapan. Sebelum disuntik vaksin, Presiden terlebih dahulu melakukan pendaftaran dan verifikasi…
  • 57
    1,2 Juta Dosis Vaksin Covid-19 dari Tiongkok Tiba di IndonesiaJakarta, KOBAR - Sebanyak 1,2 juta dosis vaksin Covid-19 buatan Sinovac, telah tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Banten, Minggu, (6/12). Pesawat charter milik maskapai Garuda Indonesia yang membawa vaksin tersebut, mendarat sekitar pukul 21.30 WIB.  “Hari ini pemerintah sudah menerima 1,2 juta dosis vaksin Covid-19. Vaksin ini buatan Sinovac yang…
  • 55
    Indonesia Telah Miliki 122,7 Juta Dosis Vaksin Covid-19, Vaksin Moderna Diperuntukkan Buat Booster Tenaga KesehatanJakarta, KOBAR - Sebanyak 3 juta dosis vaksin Covid-19 siap pakai, dilaporkan telah tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, dengan pesawat Qatar Airways, Minggu, (11/7). Vaksin yang datang kali ini adalah Vaksin Moderna, bantuan dari Pemerintah Amerika Serikat. Vaksin Moderna yang dikirim COVAX Facility ini, menurut rencana, selain akan digunakan untuk…
  • 53
    1,3 Juta Tenaga Kesehatan Akan Disuntik Vaksin Covid-19 Buatan SinovacMenteri Kesehatan: 4 Jenis Vaksin Akan Didatangkan Ke Indonesia Jakarta, KOBAR - Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin, menyatakan, bahwa pemerintah akan segera melakukan vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat secara bertahap. Untuk tahap pertama, diperuntukkan bagi para tenaga kesehatan. “Tahap yang pertama yang akan dilakukan adalah vaksinasi ke tenaga atau  ke petugas…
  • 49
    Vaksin Covid-19 Akan Diberikan Secara GratisJokowi: Saya Siap Jadi Orang Pertama Divaksin Jakarta, KOBAR - Pemerintah memutuskan untuk memberikan vaksin Covid-19 secara gratis kepada masyarakat.  “Dapat saya sampaikan bahwa vaksin Covid-19 untuk masyarakat adalah gratis. Sekali lagi gratis, tidak dikenakan biaya sama sekali,” kata Presiden Jokowi, dalam siaran persnya, Rabu, (16/12). Keputusan tersebut diambil pemerintah,…
  • 48
    Jokowi: Siap-siap Saja, Saya Orang Pertama Disuntik Vaksin Covid-19Jakarta, KOBAR - Meski sudah berkali-kali menegaskan, bahwa dirinya-lah orang yang pertama disuntik vaksin covid-19 buatan Sinovac di Indonesia. Hari ini, Kamis, (7/1), di Istana Negara, Jakarta, Presiden Joko Widodo kembali menegaskan hal itu. “Vaksinnya sudah ada, dan sudah mulai didistribusikan ke daerah-daerah. Tapi kita masih menunggu izin penggunaan darurat…

Eksplorasi konten lain dari KOBARKSB.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Cetak Bibit Unggul, AMMAN Kembangkan Potensi Selancar di Sumbawa Barat

11 September 2024 - 05:06

Cetak Bibit Unggul, AMMAN Kembangkan Potensi Selancar di Sumbawa Barat - Pantai Jelenga Sumbawa Barat

Tak Hanya Lezat, Ini Dia Manfaat Sehat Makan Tape Singkong

7 September 2024 - 16:21

Tak Hanya Lezat, Ini Dia Manfaat Sehat Makan Tape Singkong - Oleh-oleh Khas Sumbawa Barat

Tenun Mantar: Warisan Budaya Sumbawa Barat yang Kembali Bersinar Berkat PT Amman Mineral

6 September 2024 - 10:18

Tenun Mantar Warisan Budaya Sumbawa Barat yang Kembali Bersinar Berkat PT Amman Mineral - Pengrajin Alat Tenun Bukan Mesin Sumbawa Barat

Menguak Harta Kekayaan Bakal Cakada KSB 2024 Berdasarkan LHKPN

5 September 2024 - 04:53

Menguak Harta Kekayaan Bakal Cakada KSB 2024 Berdasarkan LHKPN - Pilkada Serentak

KPK Ingatkan Bakal Cakada Wajib Lapor LHKPN

4 September 2024 - 11:50

KPK Ingatkan Bakal Cakada Wajib Lapor LHKPN - Pahala Nainggolan

Pilkada KSB 2024 Memanas, 4 Pasangan Calon Siap Bertarung

30 Agustus 2024 - 05:20

Pilkada KSB 2024 Memanas, 4 Pasangan Calon Siap Bertarung - Calon Bupati Sumbawa Barat - Pilkada Serentak
Trending di EDITOR'S PICK
Don`t copy text!